SUKOHARJO – Hari Pers Nasional diselenggarakan pada setiap tanggal 9 Februari. Pemerintah Kabupaten Sukoharjo menggelar tasyakuran peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2020 di ruang Graha Satya Karya ( GSK) Setda , Senin (10/2) siang.

Mewakili Sekda, Asisten  Administrasi Umum Eko Adji Aryanto SH, MM dalam sambutannya berharap agar hubungan antara Pemkab Sukoharjo dengan insan pers terus terjalin dengan baik.

“Peringatan Hari Pers Nasional dengan tema Pers Menggelorakan Kalimantan Selatan Gerbang Ibukota Negara,ini dapat memperteguh komitmen kita bersama untuk membangun Indonesia yang harmoni dan mewujudkan ekonomi yang merata bagi seluruh rakyat Indonesia,”ungkapnya.

Sekda mengakui, tantangan pers saat ini semakin berat karena menghadapi perkembangan media sosial (medsos) yang begitu cepat. Di mana fungsi media sesungguhnya sudah diambil alih oleh medsos.

“Keresahan karena medsos banyak menyebar berita hoax dan saat ini masyarakat sudah mulai percaya kembali pada media mainstream. Baik itu koran, online, dan televisi,” jelasnya.

Ditambahkannya, masyarakat sangat membutuhkan informasi yang benar agar tidak terjebak pada pemberitaan yang berpotensi menimbulkan konflik, kegaduhan politik, memecah belah, merusak tatanan kehidupan masyarakat, bangsa dan negara.

“Kita harus bersama sama stop berita hoax yang menimbulkan kegaduhan, berita yang penuh caci maki,fitnah, memecah belah masyarakat bahkan mengancam persatuan bangsa,”tambahnya.

Puncak syukuran HUT HPN ini, ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Asisten Administrasi Umum Eko Adji Aryanto mewakili Sekda, yang diserahkan kepada perwakilan wartawan Heru Susilo dari Suara Merdeka . Selanjutnya secara simbolis turut diserahkan peralatan peliputan meliputi tas, baju dan jaket bagi wartawan.

Hadir dalam syukuran tersebut diantaranya Kepala Bagian se Sekretariat Daerah, para wartawan dan seluruh staf bagian protokol dan komunikasi pimpinan setda.

 Demikian informasi yang diberikan Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Sukoharjo. (Tj)

— oleh Press Room Pemkab Sukoharjo

Skip to content
Ini adalah Website PPID Kabupaten Sukoharjo, Fitur ini adalah fasilitas untuk para disabilitas
Conformance status