SUKOHARJO – Pemerintah menetapkan awal bulan Ramadan 1443 H pada Minggu (3/4/2022). Selama pandemi corona, sudah dua tahun Pemkab Sukoharjo tidak menggelar tarawih keliling. Namun, tahun ini pemerintah pusat memberikan kelonggaran dengan membolehkan salat tarawih.

Dengan adanya kebijakan tersebut, Bupati Sukoharjo, Etik Suryani bersama Wakil Bupati, Agus Santosa, serta pejabat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menggelar salat tarawih perdana di Pendopo Graha Satya Praja (GSP) pada Sabtu, (2/4/2022).

“Ssebagai insan yang berimanan dan bertaqwa, senantiasa kita bersyukur kehadhirat Allah SWT, bahwa kita masih diberi kesempatan untuk bertemu kembali dengan bulan suci ramadan tahun ini. Ramadan merupakan bulan penuh berkah dan bulan penuh ampunan,” ungkap Bupati.

Menurutnya, bulan ramadan, bulan yang mulia, bulan yang mengandung keberkahan dan maghfiroh, maka sebagai umat Islam harus bergembira menyambut kedatangannya dengan segala kesiapan, keleluasaan, kelapangan, keterbukaan, dan kelebaran yang dimiliki. Baik itu materiil maupun spriritual serta jiwa dan raga dan apa yang ada dalam diri kita.

“Kenikmatan yang kita dapatkan ini marilah kita manfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk mengevalukasi diri dengan memperbanyak melakukan ibadah kepada Allah SWT serta berbuah kebaikan kepada sesama,” ujarnya.

Sumber Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan

Skip to content
Ini adalah Website PPID Kabupaten Sukoharjo, Fitur ini adalah fasilitas untuk para disabilitas
Conformance status