SUKOHARJO – Bupati Sukoharjo, Etik Suryani menjadi model dan turut serta memperagakan busana dalam event Sukoharjo Fashion and Food Festival (SD3), Sabtu (10/8/2024) malam. Acara berlangsung “outdoor” di kawasan Simpanglima. Untuk festival kuliner digelar di Jalan Jenderal Sudirman hingga depan Bank Jateng.
Selain Bupati, para pejabat Forkopimda, Sekda, Asisten II Sekda, serta perwakilan PKK, DWP, dan Dekranasda juga turut menjadi model dan berjalan di atas “catwalk”.
“Sukoharjo Fashion and Food Festival (SF3), merupakan salah satu rangkaian kegiatan Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79,” ujar Bupati.
Menurutnya, SF3 merupakan salah satu wujud dari Misi ke tiga Kabupaten Sukoharjo yaitu memperkuat perekonomian rakyat yang berdaya saing tinggi, melalui penguatan ekonomi lokal dan peningkatan investasi dengan membangun dan meningkatkan potensi daerah.
Event tersebut terdiri dari dua kegiatan, yakni fashion show dan festival kuliner. Untuk fashion show sendiri merupakan upaya memfasilitasi pelaku UMKM bidang fashion di Sukoharjo untuk mempromosikan produk-produknya kepada masyarakat sehingga tidak hanya dikenal oleh masyarakat Sukoharjo, namun juga bisa dikenal baik di tingkat nasional maupun internasional.
Selain itu,, sekaligus sebagai sarana untuk meningkatkan kualitas produk UMKM bidang fashion di Kabupaten Sukoharjo dan kegiatan ini banyak pihak yang potensi usahanya dapat ditampilkan antara lain designer, sekolah model, modelling, dan UMKM busana.
Untuk festival kuliner, lanjut Bupati, merupakan sarana untuk memberdayakan potensi UMKM bidang kuliner di Kabupaten Sukoharjo, sekaligus memberikan ruang pelaku UMKM bidang kuliner untuk berpartisipasi dalam kegiatan yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Sukoharjo.
“Saya yakin dengan acara Sukoharjo Fashion and Food Festival ini perekonomian rakyat akan semakin tumbuh dan berkembang.
Bupati mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Sukoharjo untuk meningkatkan kecintaannya pada produk dalam negeri, selalu menjaga persatuan dan kesatuan demi mewujudkan Sukoharjo yang Luar Biasa.
Sumber Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan